Selasa, 29 Maret 2011

Plutonium Beracun Bocor dari PLTN Fukushima

TOKYO - Plutonium yang beracun tingkat tinggi ditemukan bocor dari pembangkit listrik tenaga nuklir Fukushima Daiichi. Bahan beracun tersebut ditemukan merembes ke lahan disekitar pembangkit listrik tersebut.


"Untuk pertama kalinya plutonium dalam jumlah kecil ditemukan di beberapa lokasi di luar PLTN Fukushima Daiichi," ungkap operator PLTN Fukushima Daiichi, Tokyo Electric Power Co seperti dikutip Associated Press, Selasa (29/3/2011).

Petugas keselamatan menyatakan, jumlah plutonium yang bocor tidak menyebabkan risiko tinggi bagi manusia. Diperkirakan air yang beradiasi juga bocor dari inti nuklir reaktor Fukushima Daiichi tersebut.

"Situasi sekarang amat berbahaya. Kami berupaya sekeras mungkin untuk mengatasi kerusakan," tutur Sekretaris Kabinet Yukio Edano.

Gempa berkekuatan 9 skala ricther (SR) yang mengguncang 11 Maret telah merusak PLTN Fukushima. Tidak hanya gempa, tsunami yang mengikuti bencana tersebut juga membuat sistem pendingin dari PLTN Fukushima rusak parah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar